JAKARTA - KPK menegaskan keseriusannya menangani skandal Bank Century. Namun, komisi antikorupsi itu meminta agar tidak mengaitkan penanganan perkara dengan kepentingan politik.
“KPK sangat serius tidak terkait kepentingan mana pun. Jangan dikaitkan dengan kepentingan politik,” kata Juru Bicara KPK Johan Budi kepada wartawan di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (16/2/2010).
Johan menjelaskan, KPK telah mengantongi data tambahan yang diberikan Bank Indonesia dan Bank Century termasuk risalah hasil pemeriksaan Pansus Hak Angket Bank Century DPR. “(Untuk dipilah) mana yang bisa diusut oleh KPK, Polri, Kejaksaan,” ujar Johan.
Pergulatan dugaan skandal Century kian memanas belakangan ini. Bahkan, sejumlah anggota Pansus mensinyalir adanya upaya pelemahan Pansus melalui penanganan perkara hukum politisi.
“Ada kasus lama yang sengaja diungkit seperti kasus gratifikasi, kemudian misalnya ada beberapa teman Parpol yang bermasalah. Apalagi ini menjelang kesimpulan akhir,” ujar anggota Pansus Century, Bambang Soesatyo, Senin 15 Februari.
Pekan lalu, Sekjen PDI Perjuangan Pramono Anung sempat mempertanyakan penahanan mantan anggota Komisi Keuangan dan Perbankan DPR Dudhie Makmun Murod yang terlilit kasus dugaan penerimaan cek suap usai pemilihan Deputi Senior Gubernur BI. Dia menduga penahanan rekan separtainya itu terkait dengan sikap lantang fraksinya di Pansus Century.
“Bisa-bisa saja (terkait Century), tapi saya selalu positif. Yang jelas (penahanan) ini tidak akan mempengaruhi apa-apa,” kata Pramono.
(ton)
dari ...
KPK Minta Penanganan Century Tidak Dipolitisir
Diposting oleh
Zendy Oka
/ 14.28 /
0 komentar:
Posting Komentar